Visi & Misi
V I S I:
TERWUJUDNYA MASYARAKAT KABUPATEN BANJAR YANG SEJAHTERA DAN BAROKAH
Penjelasan Visi :
- Sejahtera adalah kesejahteraan rakyat yang mengandung keterpaduan dimensi material dan spiritual dalam wujud suasana kehidupan yang aman dan damai
- Barokah adalah sesuatu yang dirasakan mempunyai nilai tambah, memberi manfaat dan kemaslahatan bagi orang banyak
M I S I :
- Meningkatkan pengamalan ajaran agama dan suasana kehidupan beragama;
- Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia yang berbasis pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, dan kesejahteraan sosial;
- Meningkatkan pengelolaan sumber daya alam berbasis pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan dan komoditas unggulan daerah lainnya dengan pendekatan Agribisnis dan industry berwawasan lingkungan secara berkelanjutan;
- Mewujudkan pemerataan dan keseimbangan pembangunan infrastruktur untuk mendukung daya saing ekonomi daerah;
- Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan Yang Baik, Bersih dan Amanah